Saham merupakan salah satu instrumen
yang diperdagangkan di pasar modal. Menurut Sapto Rahardjo (2006)
saham adalah surat berharga yang
merupakan instrumen bukti kepemilikan atau penyertaan dari individu atau
instansi dalam suatu perusahaan.
Menurut
Mishkin (2001:4) saham adalah suatu sekuritas yang memiliki klaim terhadap
pendapatan dan asset sebuah perusahaan. Sekuritas sendiri dapat diartikan
sebagai klaim atas pendapatan masa depan seorang peminjam yang dijual oleh
peminjam kepada yang meminjamkan, atau sering juga disebut instrumen keuangan.
Saham juga dapat dibedakan menjadi beberapa bagian.